Muara Enim (kabar-nusantara.com) - Ketua IKADI Kab. Muara Enim H. Syachril, SH, M Si, M.Hi menyampaikan, program Safari Jumat IKADI Muara Enim tahun 2021 ini pertama kali diselenggarakan di Kecamatan Panang Enim, tepatnya di Masjid besar Al-Kalam Desa Lebak Budi dan Masjid Al-Ikhlas Desa Tanjung Baru. Jumat (15/10)
Hal ini sejalan dengan visi dan misi Pemerintah Kab. Muara Enim yang agamis, Ikatan Da'i Indonesia (IKADI) Daerah Kab. Muara Enim gencar melaksanakan dakwah yang salah satunya kegiatan Safari Jumat.
"Alhamdulillah, program IKADI ini kita jalani hanya karna niat dakwah mengajak dalam kebaikan, target kita seluruh Masjid akan kita kunjungi melalui program Safari Jumat," ungkap Syachril.
Pada kesempatan kali ini rombongan yang ikut hadir dari IKADI antara lain, Ust. Harmansyah, M.Pd.I., Ust. Rano dan Ust. Budi Serta Ust. Achyar yang juga sebagai Sarjana Bina Desa (SBD) Kec. Panang Enim.
Menurut pantauan wartawan, kegiatan Safari Jumat ini disambut baik oleh jamaah masjid dan masyarakat, "kami mewakili pengurus Masjid dan masyarakat menyambut baik kunjungan dari IKADI Muara Enim ini," ungkap Rusdi, pengurus Masjid.
Masyarakat mengharapkan kegiatan Safari Jumat ini dapat berjalan terus menerus, dan kalo bisa diisi juga ceramah-ceramah dari para asatidz IKADI, "walaupun secara singkat, 7 menit saja, insya Allah akan sangat bermanfaat bagi jamaah Masjid," tutupnya. (MA)